Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2016
SELAMAT DATANG DI WEB BLOG BANARAN 2, KALURAHAN BANARAN, PLAYEN , GUNUNGKIDUL, YOGYAKARTA

BERBAGAI AKTIFITAS WARGA DESA BANARAN

  Di sinilah Desaku Desa Banaran, banyak sekali berbagi kegiatan warga Dusun Desa Banaran yang dapat admin sampaikan disini akan tetapi admin tidak bisa mendokumentasi semua kegiatan yang ada di Desa Banaran di bulan Oktober 2016 ini. Berikut ini beberapa saja yang dapat Admin dokumentasi diantaranya PERTANIAN WARGA DESA BANARAN P ertanian  di Desa Banaran di minggu-minggu ke-3 di bulan Oktober 2016 seperti apasih sekarang ini?? Mungkin sobat semua yang berada di luar Desa Banaran pengen mengetahui seperti apa dan bagaimana keadaan pertanian di Desa Banaran di tahun ini bukan???  Untuk selengkapnya silahkan KLIK DI SINI Pertanian Warga Desa Banaran di Akhir Bulan Oktober 2016 Pertanian di Desa Banaran tampak masih seperti hari-hari sebelumnya. Ada sebagian warga yang baru menanam di ladangnya ada pula tanaman yang sudah subur ditanamnya. Untuk selengkapnya silahkan KLIK DI SINI Selain Pertanian yang ada di Desa Banaran sempat Admin kemas pula beber

LINMAS DI DESA BANARAN PEMBINAAN DAN PEMBEKALAN

LINMAS Satuan Linmas (Perlindungan Masyarakat)  adalah warga masyarakat yang disiapkan dan dibekali pengetahuan serta keterampilan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana guna mengurangi dan memperkecil akibat bencana, serta ikut memelihara keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, kegiatan sosial kemasyarakatan. Pengertian Satuan Perlindungan Masyarakat dapat ditemukan pada Peraturan menteri Dalam Negeri Nomor 10 Tahun 2009 tentang Penugasan Satuan Perlindungan Masyarakat Dalam Penanganan Ketenteraman, Ketertiban, Dan Keamanan Penyelenggaraan Pemilihan Umum pada pasal 1 butir 1 yaitu : Satuan Perlindungan Masyarakat yang selanjutnya disebut Satuan Linmas adalah warga masyarakat yang disiapkan dan dibekali pengetahuan serta keterampilan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana guna mengurangi dan memperkecil akibat bencana, serta ikut memelihara keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, kegiatan sosial kemasyarakatan .   Pembinaan dan pembeka

PAGUYUBAN PANATUBAN YANG ADA DI DESA BANARAN

  Panatuban adalah Paguyuban Purna Tugas Banaran yang ada di Desa Banaran. Paguyuban ini terbentuk dan dirikan oleh tokoh-tokoh masyarakat Desa Banaran yang sudah Purna Tugas.  Paguyuban Purna Tugas Banaran ( Panatuban ) ini berdiri di tahun 2011 hingga saat ini di tahun 2016 masih berjalan eksis di Desa Banaran yang di ketuai oleh Beliah Bapak H. Suwonto dari Padukuhan Dusun Banaran IV. Di dalam paguyuban ini jumlah anggotanya sampai saat ini kurang lebih sekitar Tujuh Puluh Enam orang. Dari Kegiatan perkumpulan ini dilaksanakannya kumpul bersama bikan hanya sekedar berkumpul saja, melainkan perkumpulan di Balai Desa Banaran satu Bulan sekali guna untuk berolah raga ataupun  senam bersama  di halaman Balai Desa Banaran, adapun untuk melihat dokumentasi Lengkapnya silahkan  KLIK DI SINI Selesainya berolah raga atau senam bersama ini biasanya kumpul bersama di balai desa guna untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang sudah terprogram di paguyuban tersebut

GOTONG ROYONG GUGUR GUNUNG WARGA BANARAN 3 PERBAIKAN JALAN

Gotong royong merupakan suatu istilah asli Indonesia yang berarti bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu hasil yang didambakan.  Gotong-royong sebagai solidaritas sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat, terutama mereka yang membentuk komunitas-komunitas, karena dalam komunitas seperti ini akan terlihat dengan jelas.  Gotong-royong terjadi dalam beberapa aktivitas kehidupan, seperti gotong-royong dalam bentuk kerjabakti, yang dilakukan untuk kepentingan bersama untuk mencapai tujuan bersama, tanpa mengharapkan imbalan. Berikut ini bentuk Gotong Royong kebersamaan Warga Banaran 3 (tiga) yaitu kerja bakti Pembenahan, Pengecoran jalan yang beberapa tahun lalu jalan tersebut sudah di Cor akan tetapi rusak parah.  Pelaksanaan kerja bakti dalam Program Pemerintah Desa di tahun 2016 ini oleh warga Dusun Banaran 3 ini di kerjakan bersama-sama demi untuk menginginkan tercapainya suatu yang di dambakan bersama. Adapun jalan yang diperbaiki adalah jalan mengarah ke

KRUPUK LEMPENG BUATAN SENDIRI

Tak asing lagi mendengarnya Kerupuk Lempeng di daerah kita. K erupuk lempeng adalah makanan tradisional yang biasanya berbentuk bulat atau kotak yang terbuat dari singkong/ubikayu.makanan ringan ini mempunyai berbagai macam rasa seperti pedas,manis , dan gurih.kerupuk lempeng pun sudah bisa di temukan di berbagai daerah.  Di Dusun Banaran pun bisa kita jumpai pada Ibu Rumah tangga yang dengan tekunnya dan Hobby untuk membuat Kerupuk Lempeng seperti ini. Seperti apa sih kerupuk lempeng itu, nah sobat semua bisa lihat di sini tentunya, beragam bentuk dan rupa tentunya, Cara membuat kerupuk lempeng  ini sangat mudah dan tak perlu biaya yang mahal adapun bahan-bahan untuk membuatnya pun mudah di cari di Gunungkidul. Tinggal kita saja yang mau berkretif dan tekun tidaknya untuk membuat berbagai macam krupuk seperti yang ada di bawah ini.   Nah bagi yang menginginkan Kerupuk yang di buat oleh warga Dusun Banaran ini bisa konfirmasi di sini. Adapun harganya m

SENDANG MOJO

Sendang mojo sejenak kita tengok kembali yang stelah baberapa waktu lalu pernah kami posting mengenai Sendang Mojo yang berada di Desa Banaran Dusun 5. Masih tampak begitu indahnya Sendang Mojo yang berada di ujung kulon Dusun Banaran 5 Desa Banaran ini.  Sendang Mojo yang biasa untuk acara ritual adat seperti Nyadran atau mungkin Ngocor minta hujan dan lain sebagainya ini juga sebagai tempat mandi oleh warga sekitar maupun pendatang setelah beberapa tahun yang lalu di bangun sedemikian rupa sehingga terwujud seperti sekarang ini.   Demikianlah beberapa tempat di sekeliling Sendang Mojo yang ada di Dusun 5 Desa Banaran ini yang dapat admin ambil dokumentasinya dari berbagai keindahan di sekelilingya yang dapat anda lihat disini. Sekian dari kami admin semoga bermanfaat. Terima kasih atas kunjungannya.

PUTUL GUNUNGKIDUL

Kedengarannya aneh apasih Putul itu, sudah kami jelaskan di postingan sebelumnya atau dapat anda lihat rangkuman lengkap kami mengenai hewan putul, selengkapnya silahkan KLIK DI SINI Meskipun sudah beberapa hari hujan sudah sekitar satu minggu lebih lamanya warga sekitar Banaran masih berburu mencari hewan serangga Putul ini meskipun sudah agak langka jarang di temui.  Lama-kelamaan hewan serangga putul ini juga akan hilang dengan sendirinya, karena hewan putul ini datangnya atau munculnya musiaman. Putul yang datangnya hanyalah musiman ini sempat menjadi perhatian banyak orang Gunungkidul dan sekitarnya, tentunya di Gunungkidul menjadi makanan Ekstrim seperti layaknya belalang. Simak postingan tahun lalu mengenai Putul Ekstrim Food selengkapnya dapat anda lihat pada postingan terdahulu DI SINI Demikian mengenai Putul yang ada di Gunungkidul dapat menjadi pengetahuan bagi para pembaca. Semoga bermanfaat terima kasih atas kunjungannya.